"Sudah diserahkan stiker agar ditempel di semua mobil
milik pemerintah. Kalau pelat merah gampang dikenali. (Kendaraan dinas)
pelat hitam prioritas dipasangi stiker. Keduanya tidak boleh pakai BBM
subsidi," kata Jero Wacik dalam jumpa pers usai acara Sosialisasi
Kebijakan Penghematan BBM Bersubsidi di Kementerian ESDM, Rabu (30/5) petang.
Hadir dalam sosialisasi tersebut, para sekjen kementerian dan lembaga
pemerintah.
Kementerian ESDM juga akan melakukan sosialisasi di SPBU-SPBU agar para petugas
di lapangan tidak mengijinkan kendaraan dinas pemerintah membeli BBM
bersubsidi.
Wacik menyadari, pemasangan stiker ini tidak dapat langsung berjalan sempurna.
Namun ia mengingatkan, aparat pemerintah harus dapat menjadi contoh bagi
masyarakat agar tidak menggunakan BBM bersubsidi.
Ia juga mengharapkan agar para pemimpin BUMN dan BUMD dapat segera melakukan
sosialisasi agar karyawannya menggunakan BBM non subsidi.